Thursday, July 25, 2013
Cek Yuk, Apakah Dia Pria Terbaik Untuk Anda ?
Bila Anda sedang dilanda kebingungan dan ingin mengetahui pria mana yang benar-benar baik untuk Anda, cobalah cek beberapa hal di bawah ini.
Apakah Dia Menarik?
Ini bukan penampilan, melainkan soal karakter yang terlihat, kepercayaan diri, sikap dan bagaimana ia berperilaku sebagai seorang pria. Secara umum, walau dia mungkin tidak tergolong tampan, namun Anda selalu antusias bertemu dengannya. Inilah yang menarik darinya.
Apakah Dia Hangat Dan Bersahabat?
Ciri orang seperti ini adalah orang yang mampu menghadapi orang baru maupun orang lama dengan tetap baik. Ada kalanya seseorang menjadi lebih pendiam sebelum dia benar-benar kenal dengan seseorang. Coba lihat bagaimana perlakuannya pada Anda saat sedang bersama orang banyak. Bila ia sangat hangat dan perhatian, dia sangat recommended untuk Anda.
Apakah Dia Nyaman Diajak Ngobrol?
Salah satu cara untuk melihat apakah Anda akan betah bersamanya adalah saat Anda bicara dengannya. Apakah dia membuat Anda nyaman? Apakah dia sering memutus pembicaraan? Pria yang baik biasanya tahu bagaimana memulai, menjaga dan mengakhiri sebuah obrolan.
Percaya dan Bisa Dipercaya
Hal ini berhubungan dengan kepercayaan dan bagaimana seseorang memenuhi atau menjaga sebuah janji. Pria yang nampak tidak benar-benar berniat pada janjinya, atau mereka yang kurang bisa dipercaya, apalagi yang menghindari kesalahannya, bukanlah seorang pria yang baik untuk Anda di masa depan.
Apakah Dia Suportif?
Pria yang baik dan perhatian pada Anda, tentunya akan mendukung apa yang Anda lakukan. Bisa jadi, ia akan selalu memperhatikan kemajuan maupun kemunduran Anda. YAng pasti, dia yang benar-benar mendukung, akan selalu setia di samping Anda.
Apakah Dia Merindukan Anda?
Jaman sekarang, banyak sekali kerinduan terselubung. Teman pria biasa pun bisa mengatakan rindu pada Anda. Namun coba perhatikan, pria mana yang kerinduannya lebih menggetarkan Anda?
Nah, bila Anda sudah bisa menjawab semua pertanyaan di atas dan menemukan pria mana yang terbaik bagi Anda, jangan sia-siakan kesempatan ini. Siapa tahu dia memang jodoh Anda.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment