Hidangan Nusantara Udang Asam Manis
Udang Asam Manis Pedas, Untuk para penggemar seafood ini adalah surganya kelezatan bukan ? Anda ingin tahu kelezatan masakan udang ditambah dengan saus rasa asam pedas manis?
Mari Kita Ikuti resep Nya :
Bahan:
- 1/2 kg (4 buah) udang besar
- 2 sendok makan margarin
- 1 sendok makan irisan bawang merah
- 5 sendok makan sambal botol
- 3 sendok makan keap manis
- 200 ml air
- 100 gram tomat, dipotong-potong kasar
- 100 gram bawang bombay, dipotong kasar
- Minyak untuk menggoreng
Bumbu (dihaluskan):
- 1 sendok makan irisan bawang putih
- 1/4 sendok teh merica
- 1 sendok makan garam
Cara membuat:
- Goreng udang tanpa dikupas kulitnya, sisihkan.
- Tumis dengan margarin bumbu yang telah dihaluskan dan bawang merah.
- Masukkan bawang bombay, tomat-sambal botol, kecap dan air, masak hingga mendidih, masukkan udang yang telah digoreng, masak hingga kuah mengental; angkat.
- Hidangkan
NB : Resep ini untuk 4 Porsi Makan
No comments:
Post a Comment